Home Headline Sedimentasi Tinggi, Segera Dikeruk

Sedimentasi Tinggi, Segera Dikeruk

345
0

KENDAL, seputarkendal.com – Kali Turunsih yang melintas di Desa Bulak, Kecamatan Rowosari mulai dikeruk, tadi pagi. Pengerukan Kali Turunsih dilakukan menggunakan alat berat backhoe yang didatangkan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR). Sungai yang dikeruk mencapai 1,2 km sejak dam Dipan, Gebanganom.

Salah satu petani Busroni mengaku selama ini sungai tersebut sering meluap saat musim hujan. Sebab sedimentasi atau pendangkalan sungai sudah sangat tinggi. Sungai tersebut kali terakhir dikeruk pada era Bupati Widya Kandi Susanti.

“Hampir 10 tahun sungai tersebut tidak dikeruk sehingga sedimentasinya sangat tinggi,” ujar Busroni.

Saat musim hujan air sungai meluap menggenangi areal persawahan. Tanaman padi di bagian utara ludes terendam banjir. Sehingga petani mengulang menanam.pagi hingga tiga kali. Dia berharap setelah dikeruk aliran sungai makin lancar. (nal)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here