KOTA PEKALONGAN, seputarkendal.com – Ratusan massa yang mengatasnamakan diri solidaritas umat Islam Kota Pekalongan, Jawa Tengah, menggelar aksi long murch ke jalan-jalan protokol Kota Batik Jumat siang (27/12). Aksi tersebut sebagai bentuk peduli sesama muslim dan mengecam sikap pemerintah China yang melakukan kekerasan HAM terhadap warga Uyghur.
Long March dimulai dari depan Masjid Jami’ Kauman yang melibatkan dari berbagai unsur umat Islam di Kota Pekalongan. Setidaknya ada 300 -an orang menggelar aksi jalan kaki mengelilingi jalan-jalan protokol menuju bundarah taman hiburan rakyat Tugu Monumen Juang, sambil menyuarakan orasinya mengecam atas kekejaman pemerintah China terhadap umat Islam suku Uyghur.
Koordinator lapangan, Ustaz Abu Ayas mengatakan, aksi ini merupakan bentuk keberpihakan umat islam Indonesia terhadap penderitaan muslim Uyghur yang tidak mendapatkan keadilan di negaranya sendiri. Sikap pemerintah Indonesia yang cenderung pasif sangat disayangkan, karena tidak mencerminkan sikap dari UUD 1945 dan Pancasila sila ke-2.
Ayas menambahkan, seharusnya pemerintah Indonesia yang merupakan negara terbesar pemeluk agama Islam di dunia harus mempunyai rasa empati terhadap penderitaan saudara seagama yang tertindas oleh Pemerintah Tiongkok.(ant)