Home Headline Anggota Bawaslu Kendal Jalani Rapid Test

Anggota Bawaslu Kendal Jalani Rapid Test

242
0

KENDAL, seputarkendal.com – Meningkatnya kasus Novel Coronavirus Desease 2019 dengan status positif membuat para petugas gencar melakukan pemeriksaan ke warga maupun intansi pemerintahan. Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) menggelar rapid test Covid-19 di Kantor Bawaslu Kendal dengan tujuan antisipasi serta memutus rantai penyebaran Covid-19, Senin (24/08).

Kegiatan berlangsung di kantor Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Kendal diikuti 361 orang dengan rincian Bawaslu Kabupaten berjumlah 15, Panwaslu Kecamatan 60 orang dan Panwaslu Kelurahan/Desa 286 orang.

Ketua Bawaslu Kendal Odilia Amy Wardayani mengatakan uji rapid dilakukan selama tiga hari sejak Senin hingga Rabu, 26 Agustus.

“Pengujian ini kita lakukan selama 3 hari, untuk pengujian rapid test ini kami bekerja sama dengan pihak Kimia Farma,” terang Odilia Amy Wardayani.

Adapun Odilia Amy Wardayani menambahkan jika hasil rapid test sebanyak 361 terdapat hasil reaktif, nantinya data reaktif akan segera diserahkan oleh Tim Gugus Tugas Kabupaten.

Diberlakukannya rapid test juga sebagai langkah protokol kesehatan dijajaran pengawas sebelum melakukan tugasnya pada Pemilihan Kepala Daerah 2020, sehingga memberikan kepercayaan kepada masyarakat jika pelaksana pengawas telah melakukan deteksi ketat kepada para petugas.(ant)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here