KENDAL, seputarkendal.com – Setelah puluhan tahun tak tersentuh pembangunan akhirnya jalan Dusun Pening, Desa Sendangkulon, Kecamatan Kangkung segera dibangun tahun ini. Sejak kemarin jalan makadam itu mulai dipadatkan dengan mesin pemadat tanah.
Menurut rencana jalan menuju dukuh terpencil di tepi Laut Jawa ini akan dicor dengan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD). Selama ini jalan tersebut sulit dibangun karena wilayahnya masuk Desa Sendangsikucing, Kecamatan Rowosari sedangkan warganya masuk Desa Sendangkulon, Kecamatan Kangkung.
Anggota DPRD Dapil VI H Munawir mengaku bersyukur akhirnya jalan tersebut segera dibangun. Selama ini pihaknya sudah berusaha maksimal agar jalan sepanjang sekitar 3 km itu segera dibangun. Pembangunan jalan tersebut menggunakan skema TMMD karena jika memakai dana desa (DD) atau APBD sulit terealisir.
“Dengan program TMMD mudah-mudahan bisa segera terealisir,” ujar Munawir.
Diakui tiap ada hajatan pilkada dan pileg pihaknya sudah sering “menawarkan” program pembangunan jalan Pening. Sayangnya begitu hajatan demokrasi usai nasib jalan Pening tidak berubah.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kendal H Sugiono ketika dikonfirmasi mengatakan jalan tersebut saat ini prosesnya dengan pemadatan. Sebab jalan tersebut belum pernah dibangun. Jika langsung dicor kekuatan jalan tidak maksimal.
“Setelah pemadatan selesai dilanjutkan pengecoran kemungkinan pada Oktober mendatang,” ujar Sugiono. (nal)