KENDAL, seputarkendal.com – Suasana rumah milik Nely Uluwiyah, warga Dukuh Gunungsari RT 01 RW 06, Desa Bulak, Kecamatan Rowosari tadi pagi tampak ramai. 11 orang kaum hawa lanjut usia sambil duduk di terlihat serius. Mereka terlihat memegang pulpen dan menuliskan kata demi kata di buku yang sudah disediakan.
Itulah suasana saat para wanita usia tua belajar bersama di rumah keaksaraan. Mereka adalah kaum hawa yang menjalani belajar bersama sejak dua tahun silam. Mereka kaum hawa yang sebelumnya buta huruf.
“Alhamdulillah sekarang sudah bisa membaca dan menulis,” ujar salah satu peserta Sopiyatun.
Sopiyatun mengaku sebelumnya tidak bisa membaca dan menulis. Kini walau belum genap 2 tahun belajar dia mengaku sudah bisa membaca dan menulis.
Pengelola kegiatan Nely Uluwiyah mengaku jam belajar disesuaikan dengan waktu mereka. Jam belajar biasanya dilakukan pada malam hari usai salat Isya. Waktu jam belajar disesuaikan dengan kesibukan kaum ibu yang dihabiskan di sawah.
“Mereka sebelumnya sudah lulus tingkat dasar sekarang ke tingkat lanjut,” ujar Nely yang sekaligus sebagai pengajarnya. (nal)