BATANG, seputarkendal.com – Pemancing tersebut bernama Muchsin, (23) warga Desa Kalisalak RT 4/1, Kecamatan Limpung Kabupaten Batang yang tenggelam di Pantai Sicepit Kabupaten Batang pada hari minggu (31/05) siang kemarin akhirnya berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan pada Senin (01/06) pagi.
“Korban ditemukan pukul 08.00 WIB pagi tadi dalam keadaan meninggal dunia. Ditemukan posisi di pinggir pantai,” ujar kepala Basarnas Semarang, Nur Yahya.
Korban diketahui terpeleset dari dam tempat dia memancing. karena ombak yang cukup tinggi dan diduga tidak bisa berenang, korban langsung hilang tenggelam.
“Setelah berhasil dievakuasi korban selanjutnya dibawa ke rumah duka. Dengan ditemukannya korban, operasi SAR ini secara resmi kami tutup dan terima kasih atas kerja sama yang baik dari semua pihak,” pungkas Yahya.(ant)