KAJEN, seputarkendal.com – Bawaslu Pekalongan mulai membuka lowongan panitia pengawas kecamatan tingkat kecamatan. Pengisian lowongan panwascam sebagai persiapan pilkada serentak 2020.
Semua warga indonesia yang berdomisili di Pekalongan bisa mendaftar menjadi Panwascam yang tiap Kecamatan dibutuhkan tiga orang.
Bawaslu menginginkan banyak pendaftar karena harapannya dengan semakin banyak peminat, maka proses seleksi semakin selektif yang akhirnya menghasilkan Panwascam yang kredibel dan berintegritas. Masyarakat yang berminat dapat memenuhi syarat administrasi berupa surat lamaran, fotokopi KTP-EL, ijazah terakhir minimal SMA, dan lainnya.
“Pendaftaran dan penerimaan berkas dimulai 27 November hingga Desember 2019,” ujar Komisioner Bawaslu Kabupaten Pekongan Nur Anis Kurlia.
Anis mengaku pihaknya sempat khawatir proses perekrutan panwascam tahun ini sepi peminat, mengacu pada perekrutan pemilihan gubernur 2017 silam. Bawaslu kesulitan karena jumlah pendaftar di empat kecamatan terhitung sedikit, diantaranya Kecamatan Petungkriono, Kajen, Lebakbarang dan Kandangserang.
Proses perekrutan panwascam akan sedikit berbeda dengan periode sebelumnya, terutama di tes tertulis karena dilakukan secara online atau computer assisted test (cat),”tukasnya.(ant)