Home Headline Dibas, Nurani dan TIM Gowes Bareng

Dibas, Nurani dan TIM Gowes Bareng

287
0

 

KENDAL, seputarkendal.com – Timses paslon dari Dibas, Nurani dan TIM, dengan menggelar acara Gowes Bareng, Minggu (4/10/2020). Gowes bareng mengambil rute dari Desa Pojoksari, Kecamatan Rowosari menuju Pantai Indah Kemangi (PIK) Kangkung dan berakhir di rumah Ketua Komisi A DPRD H Munawir di Desa Jatipurwo, Kecamatan Rowosari.

Menurut Munawir, dari tim pemenangan Tino – Mustamsikin (TIM), kegiatan ini adalah wujud dari kekompakan masing-masing tim pemenangan. Meski diakui, mereka saling bersaing dalam merebut simpati masyarakat terhadap paslonnya.

“Hari ini kami membuktikan bahwa tim Dibas, Nurani dan TIM bisa bersatu dalam kebersamaan satu tekad demi pilkada Kendal yang damai,” ungkap Munawir yang juga anggota DPRD Kendal Fraksi PDI Perjuangan.

Munawir menjelaskan, kegiatan gowes bareng menempuh jarak 26 kilometer, dimulai start dari Desa Pojoksari, Kecamatan Rowosari. Dari Pojoksari menuju ke utara terus sampai Pantai Kemangi. Selanjutnya kebarat sampai muara dan berakhir di rumahnya.

Senada diungkapkan Ketua DPD PAN Kendal Nasri dan Ketua DPD PKS Kendal Sulistyo Ari Wibowo selaku tim pemenangan pasangan Dico – Basuki (Dibas).

“Jadi di sela-sela kesibukan kita para jurkam, kami gowes bareng dalam kebersamaan dan satu tujuan demi pilkada Kendal yang damai,” ungkap Nasri, yang juga anggota DPRD Kendal.

Sementara itu Ketua DPC PKB Kendal yang juga Ketua tim pemenangan NUrani, Muhammad Makmun mengungkapkan, kegiatan ini sangat positif. Disamping untuk kesehatan juga bisa memberikan edukasi kepada masyarakat.

“Apapun pilihannya, kita ini saudara kita hidup bersama bermasyarakat. Semoga seluruh masyarakat Kendal tetap bersatu demi kemajuan Kabupaten Kendal tercinta. Salam sehat,” kata Makmun yang juga Ketua DPRD Kendal.

Terpisah,Ketua DPC PDI Perjuangan, Ahmat Suyuti mengatakan, tujuan bersepeda ini untuk menyehatkan badan juga silaturahmi para ketua parpol dan tim pemenangan masing-masing paslon.

“Belum tiba saatnya menang atau kalah karena pilkada 9 Desember dan yang jelas kita komitmen untuk saling menjaga iklim yang kondusif dan pemilu yang damai,” ungkap Suyuti penuh semangat. (nal)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here