Home Headline Resmikan Bantuan Rumah, Dico Sentil Pemdes Masih Gunakan Plastik

Resmikan Bantuan Rumah, Dico Sentil Pemdes Masih Gunakan Plastik

218
0

KENDAL, seputarkendal.com – Ditengah prosesi seremonial serah terima bantuan rumah, Bupati Kendal Dico M Ganinduto menyentil Pemerintah Desa Karangayu Cepiring yang masih menggunakan produk minuman dengan kemasan plastik. Hal tersebut menunjukan kalau pemdes setempat belum mendukung sepenuhnya program Pemda dalam mengurangi sampah yang sulit terurai, Selasa (07/12).
Pemerintah Kabupaten Kendal bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kendal meresmikan bantuan pembangunan rumah milik Sutrisno dan Siti Rikanah yang berada di Desa Karangayu, Kecamatan Cepiring. Dua rumah yang telah dibangun oleh Baznas sebelumnya adalah korban kebakaran, dan bantuan yang dilakukan merupakan salah satu wujud dari pemerintah dalam memberikan bantuan kepada warga.

Bupati Kendal Dico M. Ganinduto mengatakan jika kebakaran merupakan musibah yang tentunya tidak dapat diprediksi, namun sisi lain pihaknya meminta kepada kepala desa untuk bisa melakukan evaluasi kepada warga agar dapat melakukan antisipasi.

“Dalam hal ini tentunya apa yang telah kita berikan semoga bisa memberikan manfaat besar kepada keluarga, dan ini juga menjadi wujud kita kepedulian dengan bergerak cepat memberikan bantuan. Saya juga berpesan kepada kepala desa untuk mampu melakukan evaluasi agar kejadian ini tidak kembali terjadi,” jelas Dico M. Ganinduto.

Ditengah sambutannya orang nomor satu di Pemerintah Kabupaten Kendal tersebut, masih melihat adanya pembungkus minuman kemasan palstik. Dirinya sangat menyayangkan dalam acara yang dihadirinya masih terdapat hidangan tamu khususnya air minum dengan bungkus plastik pabrikan, Kamis (02/12).

“Kok masih saja saya melihat saat acara resmi seperti saat ini ada hidangan berupa minuman kemasannya plastik, coba ke depan jangan diulangi lagi,” tutur Dico.

Ketua Baznas Kendal Samsul Huda mengatakan, bantuan pembangunan rumah yang diberikan sebesar Rp36 juta dan program bantuan yang diberikan masuk dalam kategori kemanusiaan.

“Bantuan pembangunan rumah ini masuk kategori kemanusiaan sehingga kita bisa menyalurkan rehab rumah,” terang Samsul Huda.
Bantuan kepada kelompok ternak kambing di Desa Jungsemi merupakan role model yang nantinya akan selalu dievaluasi perkembangannya. Dico mengharapkan dengan adanya bantuan ini kelompok ternak mampu memaksimalkan dan mengembangkan peternakan dengan besar termasuk mampu membuka lapangan pekerjaan.
“Program bantuan alat ini akan mejadi role model yang tentunya akan diawasi, apabila ini sukses mampu berkembang dengan baik tentu program seperti ini akan kami perluas,” jelasnya.(ant)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here