Home Headline Redesaign – Cuaca, Pelaksana Proyek IC Batang Harus Bayar Denda Puluhan Juta...

Redesaign – Cuaca, Pelaksana Proyek IC Batang Harus Bayar Denda Puluhan Juta Rupiah

364
0

BATANG, seputarkendal.com – Proses konstruksi proyek senilai belasan miliar yang digarap rekanan pemenang tender molor dari target jadwal yang ditentukan oleh Pemerintah Kabupaten Batang, Jawa Tengah, akibatnya pemborong mendapatkan sanksi denda puluhan juta rupiah perharinya. Pembangunan Islamic Center yang berlokasi di Petamanan Banyuputih tersebut terkendala cuaca dan kerap mengalami perubahan desain yang menyita waktu tidak sedikit, Sabtu (08/01).

Pembangunan IC atau Islamic Center yang berlokasi di lahan bekas pangkalan truk Tamanan Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang Jawa Tengah, saat ini tengah berlangsung dan dikebut. Pasalnya, pelaksana proyek rekanan dari Commanditaire Venootschap atau Perseoran Komanditer tersebut CV Refa Putera Mandiri senilai Rp 11.992.039.000 sudah melebihi dari target deadline yang sudah ditentukan yakni 135 hari kalender.

Seperti yang dijelaskan oleh Kepala Bidang Tata Bangunan dan Lingkungan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Batang, Danang Purwanto menjelaskan, proses konstruksi Islamic Center tersebut saat ini masih berlangsung namun sudah melanggar dari ketentuan waktu yang berakhir sampai 30 Desember 2021. Meskipun demikian dari pemerintah memberi toleransi waktu sekitar 50 hari untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut.

“Penambahan waktu pada konstruksi Islamic Center tersebut diberikan, namun kewajiban dari rekanan untuk komitmen menerima sanksi denda sebesar Rp10.800.000 perharinya harus tetap dibayarkan,” jelasnya.

Sementara itu yang mewakili dari pelaksana proyek IC, Kemal mengatakan, sudah menjadi konsekuensi perusahaan yang berani memutuskan untuk mengerjakan proyek pembangunan Islamic Center tersebut meskipun waktunya tidak seperti biasanya. Yang seharusnya tiap pekerjaan waktunya bisa mencapai 6 bulan, namun khusus konstruksi Islamic Center tersebut hanya sekitar 4 bulanan atau 135 hari saja.

“Yang membuat pekerjaan tidak selesai waktu dikarenakan cuaca yang kurang bersahabat dalam kurun waktu 10 hari kerap turun hujan di siang hari sehingga memperlambat pekerjaan, ditambah lagi kerap terjadi perubahan desain,” katanya.

Dari target penambahan waktu 50 hari tersebut, pihak rekanan berkomitmen hanya membutuhkan waktu 15 hari saja, karena hanya menyisakan finishing, karena sudah mencapai 91 persen.(ant)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here